Unik ! Ibu Hamil 8 Bulan Ngidam Naik Mobil Damkar, Petugas Ajak Keliling Kota Karawang

Petugas Damkar Karawang bersama Bumil setelah naik mobil pemadam kebakaran

Karawang – Tak biasanya. Petugas pemadam kebakaran (Damkar) Karawang menerima pengaduan masyarakat soal kebakaran atau ada hewan buas. Namun pagi ini, Sabtu 25 Januari 2025 pagi hari petugas Damkar Karawang membawa ibu hamil 8 bulan keliling Kota Karawang.

Kusnadi, salah seorang petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan BPBD Karawang, mengatakan, bermula dari akun media sosial milik Damkar Karawang menerima pesan dari seorang ibu hamil. Pasalnya, bumil itu ngidam berkeinginan naik mobil pemadam kebakaran.

“Kita koordinasikan dengan pimpinan. Lalu kita jawab bisa. Silakan datang saja ke Mako Damkar Karawang,” kata Kusnadi.

Pesan di media sosial itu, kata dia, beberapa hari lalu. Namun, bumil baru datang di hari Sabtu, 25 Januari 2025 pagi ke Mako Damkar Karawang.

“Bumil naik mobil di depan bersama suaminya, di dampingi saya (petugas Damkar-red). Jadi kita berempat naik mobil keliling di perkotaan,” kata Kusnadi.

Masih menurut dia, Bumil tersebut bernama Ledy Nurbaety usia 34 tahun. Warga Perum Griya Indah Blok B3 No.2 Desa Parungmulya Kecamatan Ciampel. Kini keinginan naik mobil Damkar sudah tercapai.

“Kami berdoa semoga Bumil sehat dan bayi nya. Lancar sampai persalinan nya. Ngidam nya sudah terlaksana,” ungkap Kusnadi.

Unik, Petugas Damkar Bangunkan Mahasiswa

Tak hanya itu kejadian unik yang melibatkan petugas Damkar Karawang. Menerima pengaduan dari call center Damkar Karawang. Seorang perempuan diluar pulau Jawa meminta bantuan petugas Damkar membangunkan pacarnya. Karena di telpon tidak pernah diangkat komunikasi sulit, akhirnya sang pacar mengontak call center Damkar Karawang.

“Pengaduan itu meminta bantuan Damkar Karawang membangunkan pacarnya yang merupakan salah seorang mahasiswa di Universitas Karawang. Karena ini sedang ujian akhir, sangat penting dan sang pacar perempuan takut kesiangan maka meminta tolong petugas mendatangi ke kosan mahasiswa itu,” kata Kabid Damkar Rohmat.

Lanjutnya, setelah di datangi ke kosan mahasiswa itu belum bangun. Petugas langsung membangunkan mahasiswa itu untuk mengikuti ujian akhir.

“Itu kejadian unik bagi kami, tidak biasanya. Apa pun jenis pengaduan nya kami terima dan kerjakan,” pungkasnya.(cim/fj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Perbaikan Jalan Dikebut Menjelang Mudik

Karawang – Sepanjang jalan Telagasari hingga Lemahabang mulai diperbaiki. Hal ...