Karawang – Program Gebyar Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (Paten) mendapatkan apresiasi dari Ombudsman Republik Indonesia Wilayah Jawa Barat. Atas keberhasilan program tersebut, Ombudsman ingin menggelar deklarasi pelayanan publik se-Jabar di Karawang dalam waktu dekat.
Kepala Perwakilan Ombudsman Jabar, Dan Satriana mengungkapkan, pihaknya mengikuti pelaksanaan program Paten yang digulirkan oleh Pemkab Karawang. Dari rekam jejak program tersebut, pihaknya menilai Karawang menjadi salah satu daerah di Jabar yang berhasil mendekatkan pelayanan publik kepada masyarakat.
“Kami dari lama memperhatikan acara ini. Sekarang ditambah ada konsep acara ngobras dimana masyarakat bisa langsung bertatap muka, berdiskusi tidak hanya dengan kepala OPD melainkan langsung oleh Bupati. Kami kira konsep acara ini sangat luar biasa si Jabar,” ungkap Dan Satriana saat menggelar Rakor Kegiatan Pencanangan Desa Ramah Pelayanan Publik dan Ombudsman On The Spot di Galeri Seni.
Ia mengatakan, dengan wilayah yang sangat kompleks yakni terdiri dari daerah industri dan pertanian didukung juga dengan daerah pegunungan serta pantai, menjadikan Karawang seperti miniatur Provinsi Jabar dengan segala keunikan dan persoalan yang ada.
“Ombudsman tidak hanya duduk menunggu laporan masyarakat tapi juga bersama sama membangun program program pelayanan publik. Dari program Paten akhirnya kami terinspirasi untuk menggelar Festival Paten dengan menjadikan Karawang sebagai tuan rumahnya,” kata dia.
“Kami akan berkolaborasi dengan Kampus Polteknik STIE LAN Bandung mengenai program ini dan akan melakukan pembinaan selama 2 tahun di desa yang ada di Karawang. Karawang akan menjadi inisiasi deklarasi pelayanan publik se Jabar,” pungkasnya.(red/fj)