Karawang – Mantan Bupati Karawang, Cellica Nurachadiana menitipkan pesan pada acara deklarasi bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Karawang, Acep Jamhuri – Gina Fadlia Swara, pada Kamis, (29/8/2024).
Dimomen deklarasi tersebut dihadiri 3 mantan bupati Karawang yaitu, Dadang S.Muchtar, Ade Swara, dan Cellica Nurachadiana serta ribuan massa dari partai koalisi dan organisasi masyarakat.
bendera relawan Cellica terlihat berada di garis depan dan mendominasi diantara lautan massa. Diketahui Teh Celli (Sapaan akrab Cellica) memang memiliki basis massa besar yang pernah mengantarkannya menjadi bupati Karawang selama 2 periode dan meloloskannya duduk di kursi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI).
Dalam orasinya, Cellica menegaskan pihaknya akan mendukung penuh bakal calon pasangan Acep Jamhuri – Gina Fadlia Swara pada Pilkada Karawang 2024.
“Tugas kita hari ini sampai 27 November kedepan rapatkan barisan, satukan suara berjuang untuk Karawang yang lebih baik,” tegas mantan Bupati Karawang 2 Periode, Cellica Nurrachadiana.
Selain itu, Cellica juga mengingatkan kepada para pendukung untuk berpolitik dengan santun dengan adab yang baik, serta jangan sampai terprovokasi.
“Kita buktikan bahwa kita akan menjadi pemenang dengan cara yang terhormat,” ujarnya.
Kendati demikian, diakhir orasinya ia mengingatkan kepada bakal calon agar tetap rendah hati jika berhasil menang dalam kontestasi Pilkada Karawang 2024.
“Saya selalu menulis dalam postingan instagram saya bahwa kegagalan terbesar adalah kesombongan, jangan pernah sombong, jangan pernah takabur. Allah yang akan menuliskan takdir siapa yang pantas untuk memimpin Karawang. Dan insya allah, mudah-mudahan kali ini pak Acep dan teh Gina,” pungkasnya.(aip/fj)