Pemkab Karawang Tandatangani Nota Kesepakatan Dengan Kejari Tentang Penanganan Kasus Hukum

Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang Bersama Kejaksaan Negeri Karawang

Karawang – Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang Bersama Kejaksaan Negeri Karawang melakukan penandatanganan nota kesepakatan tentang Penanganan Masalah Hukum Bidang Perdata Dan Tata Usaha yang dilaksanakan di Gedung Singaperbangsa, Rabu (27/3/24).

Dalam kesempatan tersebut Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh mengucapkan terima kasih atas bantuan jajaran Kejaksaan Negeri Karawang kepada perangkat daerah Kabupaten Karawang. Ia berharap kolaborasi dan kerjasama yang telah terjalin bermanfaat dan berkelanjutan.

“Apresiasi dan Terima kasih kepada kajari dan jajarannya atas bantuan yang diberikan kejaksaan kepada perangkat darah kami, Alhamdulillah permasalahan satu persatu bisa terselesaikan,” ujarnya.

Senada dengan hal tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri Karawang Syaifullah juga mengucapkan Terima kasih kepada pemerintah daerah yang sudah memberikan kepercayaannya dalam hal penanganan Perdata dan Tata Usaha Negara.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Asisten Daerah Setda Kabupaten Karawang, para Staf Ahli serta para Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Karawang. (red/fj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...