Karawang – The Palace Jeweler, merek perhiasan emas dan berlian berkualitas ternama dan tepercaya yang berada di bawah naungan PT Central Mega Kencana(CMK). The Palace Jeweler juga konsisten memberikan pelayanan terbaik dengan melakukan ekspansi gerai perhiasan terbarunya yang ke-55 di Summarecon Villaggio Outlets Karawang.
Dengan di bukanya gerai baru ini, The Palace Jeweler berharap untuk dapat memberikan kenyamanan serta memenuhi kebutuhan semua pencinta perhiasan di daerah Karawang dan sekitarnya terutama akan perhiasan emas dan exclusive diamond jewellery yang berkualitas dengan harga yang terjangkau dengan lebih mudah, juga dapat memberikan pelayanan yang lebih baik lagi pada para pelanggannya.
General Manager The Palace Jeweler Jelita Setifa mengatakan, The Palace Jeweler selalu berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggannya, terutama dengan selalu berekspansi melalui gerai-gerainya di Indonesia. Tetap dengan mengedepankan konsep 3T yakni, Terlengkap, Terjangkau, Terjamin.
“Gerai kami ini mengusung konsep ‘one stop shopping destinationmegastore’, seperti gerai The Palace Jeweler lainnya, untuk menjamin kenyamanan konsumen saat berbelanja, sehingga pelanggan tidak perlu berpindah tempat untuk mencari beragam pilihan perhiasan emas dan berlian yang mencerminkan kecantikan serta identitas mereka,” ungkap Jelita, Jumat, (20 /10/23).
Lanjut Jelita, The Palace Jeweler sebagai National Jeweler yang menyediakan beragam koleksi perhiasan berlian dan emas berkualitas dengan senantiasa mengedepankan budaya Indonesia pada setiap koleksi perhiasan berlian dan emas rilisannya demi menjadi karya lokal berkualitas tinggi dengan kualitas pelayanan terbaik, bukan hanya diranah lokal, namun juga internasional.
“Sebagai salah satu gerai exclusive diamond jewellery tepercaya, The Palace Jeweler tetap mempertahankan konsistensi kualitasnya melalui tagline 3T: Therlengkap, Therjangkau, dan Therjamin,” katanya.
The Palace Jeweler menawarkan koleksi perhiasan Therlengkap, mulai dari perhiasan emas, berlian, hingga precious stones. Sehingga, pelanggan tidak perlu berpindah tempat untuk mencari perhiasan ideal mereka. Walaupun harga koleksiperhiasan di The PalaceJeweler “Therjangkau” dan selalu mengikuti standar pasar terkini yang ditunjukkan melalui layar LED gerai, kualitas tetap menjadi prioritas utama. Demi mengutamakan mutu yang Therjamin, The Palace Jeweler hanya menyediakan perhiasan dengan karat emas yang ideal, yaitu minimal 18 karat dengan level 75,5% dan sudah memiliki sertifikasi SNI 8080:2020.
“Kami menyediakan beragam koleksi perhiasan berlian yang menawan. Salah satu koleksinya yakni Perhiasan Berlian Ilusi. Koleksi Perhiasan Berlian Ilusi ini rangkaian perhiasan berlian persembahan The Palace Jeweler dengan setting berlian-berlian kecil yangdisusun sedemikian rupa sehingga membentuk ilusi perhiasan terbuat dari berlian utuh yang besar. Koleksi ini terdiri dari koleksi liontin emas terbaru bertatahkan berlian, cincin berlian, hingga anting-anting berlian. Perhiasan dengan teknik setting penataan berlian pada rangka ini sempurna jadi pilihan untuk membuat penampilan makin elegan. Dilengkapi tatahan berlian HVS dengan desain yang menyerupai bunga dan bulat,” tandasnya.
Area manager The Palace Jeweler Rico Kurniawan memaparkan, jenis koleksi yang ada di gerai nya tersebut sangat beragam ada yang namanya nusantara, anne avanti, mula, rashi dan ada juga yang berkolaborasi dengan Sandra Dewi yang namanya Sandra Dewi Ghold.
“Jadi beragam banyak kita masuk ke semua koleksi dan jenisnya sangat beragam mulai dari Nusantara, Anne Avanthi, Mula, Rashi dan Sandra Dewi Ghold,” pungkasnya.(aip/fj)