Mahasiswi UBP Karawang Juara Olimpiade Sains

Mirna Wana, Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi Universitas Buana Perjuangan Kabupaten Karawang

Karawang – Mahasiswi Universitas Buana Perjuangan Karawang semester 3 memperoleh juara di tingkat nasional dalam olimpiade sains.

Mirna Wana, Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi Universitas Buana Perjuangan Kabupaten Karawang baru saja memperoleh medali emas di olimpiade sains tingkat nasional. Ia menyampaikan perlombaan ini diadakan secara virtual. Dalam perlombaan tersebut, ia telah mengalahkan sebanyak 373 peserta.

“Saya suka sejarah sejak kecil, pertamakali waktu ke museum Mulawarman. Dari situ saya tertarik untuk menyukai dan mendalami sejarah,” ujarnya Selasa (10/10).

Ia mengikuti perlombaan ini berawal untuk mengisi hari libur. Hanya membutuhkan waktu selama dua Minggu untuk mempelajari materi terkait sejarah. Ia mengaku ketika perlombaan mengalami sedikit bingung untuk mengisi soal tentang sejarah waktu, bumi dan perang dunia. Ia pun menyatakan tidak ada pemberitahuan apapun kepada pihak universitas

“Karena ini hanya mengisi waktu luang, saya juga enggak bilang ke pihak universitas, mereka tau pas saya udah dapet juara. Jadi gak nyangka akan dapat juara,” tambahnya.

Setelah mengikuti perlombaan tersebut, ia akan kembali mengikuti perlombaan sejarah untuk di tingkat nasional kembali. Ia mengungkapkan telah mendapatkan dukungan dari orangtua untuk memperdalam sains di bidang sejarah. Di perlombaan selanjutnya ia meminta dukungan dari pihak universitas.

“Dari semangat apresiasi yang udah diberikan dari kampus UBP, saya berharap dapat terus melanjutkan menggeluti sains bidang sejarah ini,” pungkasnya.(red/fj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Blusukan ke Tempat Bencana Alam di Tegalwaru, Bunda Wardah Salurkan Bantuan untuk Masyarakat

Karawang – Bencana alam menimpa masyarakat di Karawang. Tepatnya di ...