Karawang – Bersama ribuan masyarakat yang memenuhi Lapang Karangpawitan di akhir pekan, Pemda Karawang melalui Dinas Koperasi dan UMKM menggelar peringatan Hari Ulang Tahun Koperasi ke 76.
Hadir pada hari jadi koperasi ini, Bupati Karawang dr Hj Cellica Nurrachadiana ditemani Asisten Daerah II Hanafi Chaniago, Kepala Dinkop UMKM Rohmana, Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya Yudi Yudiawan serta para ASN Karawang dan masyarakat.
Sebagaimana diketahui bersama bahwa koperasi adalah motor penggerak penting dalam upaya pemulihan ekonomi yang berkelanjutan. Pemerintah daerah terus mendorong perkembangan usaha koperasi agar menjadi pelaku utama di berbagai lapangan usaha, baik koperasi yang bergerak di sektor riil maupun koperasi di sektor keuangan.
Koperasi adalah kunci kesehjahteraan masyarakat yang bertujuan untuk mengembalikan orientasi pembangunan ekonomi dengan melibatkan masyarakat.
Peringatan HUT Koperasi tahun ini dipadukan dengan olahraga bersama, santunan yatim, pemberian penghargaan kepada insan koperasi serta dimeriahkan dengan bazzar UMKM.
“Insya Allah, dengan koperasi yang kuat dilandasi semangat gotong royong, kebangkitan dan pemulihan ekonomi kita akan semakin membaik,” pungkasnya.(red/fj)