Karawang – Wakil Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh menjadi Inspektur Upacara dalam peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Ke-115 yang digelar di Plaza Pemda Karawang, Senin (22/5/2023).
Plt. Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Mahfud MD dalam sambutannya yang dibacakan Wabup Aep mengajak semuanya sebagai sesama anak bangsa untuk secara sadar menegaskan bahwa Harkitnas diperingati setiap 20 Mei, ditandai dengan lahirnya organisasi Budi Utomo pada 1908.
Budi Utomo menjadi tonggak sejarah dimulainya pergerakan Indonesia merdeka dengan puncak 17 Agustus 1945. Awal munculnya sumber daya manusia Indonesia yang terdidik, memiliki jiwa nasionalisme kebangsaan, dan memiliki cita-cita mulia untuk melepaskan diri dari penjajahan. Dengan tampilnya sumber daya manusia yang unggul inilah semangat kebangkitan nasional dimulai.
Oleh sebab itu, Wabup Aep memandang penting tema ‘Semangat Untuk Bangkit’ menjadi tema peringatan Hari Kebangkitan Nasional sebagai bentuk seruan agar kita bisa bangkit bersama dari pandemi Covid -19 yang sudah melanda dua tahun terakhir.
Hadir dalam upacara tersebut, Kapolres Karawang, Dandim 0604 Karawang, Kajari, Kepala Pengadilan Negeri, Kepala Imigrasi, Sekda Karawang serta seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang beserta jajaranya. (red)