Serba Serbi Ulang Tahun Karawang ke-389 Tahun

Karawang – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Karawang ke-389 harus bisa diketahui, dinikmati dan dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Karawang.

Demikian diungkapkan Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana saat Rapat Lanjutan Perisiapan Peringatan Hari Jadi Karawang ke-389 Tahun yang dilaksanakan di Aula Lantai 3 Gedung Singaperbangsa, Jumat (26/8/2022) siang.

“Prinsipnya yang pertama saya ingin hari jadi kali ini dinikmati oleh seluruh masyarakat. Masyarakat harus tahu kalau 14 September mendatang adalah HUT Karawang. Tugas dinas dan kecamatan membuat informasi sebelum rangkaian hari jadi dimulai,” kata Bupati.

Prinsip kedua, lanjut Bupati, menjadikan momentum HUT tersebut sebuah kolaborasi dan sinergitas seluruh pihak. Misalkan, seluruh teenant diwajibkan untuk berkontribusi dengan menggunakan angka usia Hari Jadi Karawang.

“Semisal hotel harga bisa 389 ribu per-malam. Makanan, seperti bakso bisa pasang harga 38.900 untuk beberapa porsi dan lain sebagainya, harus identik dengan angka 389,” ujar Bupati.

Ia juga menginstruksikan setiap kecamatan untuk membuat tumpeng dengan memesanya kepada para pelaku UMKM lokal. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan manfaat bagi pelaku UMKM dan membangkitkan usaha mereka usai pandemi.

“Tumpengnya buat dikonsumsi para aparatur desa atau masyarakatnya sendiri. Nanti juga saya minta para pelaku usaha katering, di 14 September produksi nasi mereka diganti dengan nasi kuning,” pungkasnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...