Gunakan Anggaran Tahun 2022, Pemkab Karawang Tambah 2 Unit Mobil Damkar

Bupati dan Wakil Bupati Karawang meninjau dua unit mobil Damkar

Karawang – Pemerintah Kabupaten Karawang kini menambah 2 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) menggunakan anggaran tahun 2022.

Bupati mengungkapkan, sejak tahun 2021, tercatat kejadian kebakaran tahun 2021 sebanyak 108 kejadian. Penyelamatannya sebanyak 1224 kejadian.

“Sementara untuk tahun 2022 ini, dari Januari sampai Juni, tercatat ada 65 kejadian kebakaran dan 418 kejadian penyelamatan,” ungkap Bupati, Selasa (9/8/2022) siang.

Bupati menyampaikan, selama ini Pemkab telah memiliki 12 unit kendaraan Damkar beragam kapasitas penampung air yang didapat dari sejumlah sumber, antara lain Bantuan Gubernur 2 mobil tahun 2000 ( 3000 liter ) direkondisi 1 unit menjadi angkutan personil, bantuan Gubernur 2 mobil tahun 2003 ( 3000 liter ), APBD II tahun 2007 2 unit ( 5000 liter ), APBD II 1 unit tahun 2011 ( 5000 liter ), APBD II pengadaan 2 Unit tahun 2015 ( 1500 liter ), APBD II 1 unit tahun 2018 ( 1500 liter ), APBD II 2 Unit tahun 2022 ( 3000 liter ).

“Alhamdulillah, siang tadi pengadaan mobil damkar tahun anggaran 2022 telah tiba di Karawang. InsyaAllah akan bermanfaat dalam memberikan layanan terbaik untuk masyarakat,” ucapnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Blusukan ke Tempat Bencana Alam di Tegalwaru, Bunda Wardah Salurkan Bantuan untuk Masyarakat

Karawang – Bencana alam menimpa masyarakat di Karawang. Tepatnya di ...