Pelestarian Pohon Mangrove Memperlukan Aksi nyata Secara Seluruh Stakeholder

Dede Pramiadi, Kepala Bidang Pengendalian Pencemaran dan Keanekaragaman Hayati

Karawang – Pada Selasa (26/7/2022) Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan melakukan aksi nyata berupa pembinaan bersama dengan kader lingkungan kepada masyarakat perihal pohon mangrove. Hal ini bertujuan untuk memberikan edukasi hingga meningkatkan ekonomi melalui giat pariwisata.

Dede Pramiadi, Kepala Bidang Pengendalian Pencemaran dan Keanekaragaman Hayati menyampaikan penanaman mangrove memperlukan perhatian waktu dan tempat. Masyarakat pun ikut terlibat dalam pemeliharaan.

“Penanaman mangrove memang perlu perhatian khusus, harus memperhatikan waktu dan tempat. Selain dari sisi geografis keterlibatan masyarakat juga berperan untuk perawatan. Memperhatikan musim juga, jangan saat musim air pasang kita menanam,” ujarnya.

Berdasarkan hasil diskusi yang telah dilakukan bersama dengan kader lingkungan, ia memaparkan penanaman yang baik dilakukan setelah Agustus. Ia mengakui jika Kabupaten Karawang memiliki potensi penanaman cukup banyak. Meski begitu terdapat pula kendala mulai dari kesadaran masyarakat hingga abrasi. Saat ini masih banyak masyarakat yang mempergunakan lahan penanaman sebagai tambak.

“Potensinya ada tapi kendalanya juga banyak terutama abrasi, kesadaran masyarakat juga. Masih ada yang belum punya kepedulian. Kendala kita yang terbesar itu alam,” sambungnya.

Pihak akademis pun diikut sertakan untuk memberikan edukasi dan diskusi bagi masyarakat. Ia memiliki harapan agar semakin banyak stakeholder yang ikut berpartisipasi dalam pelestarian dan pengembangan pohon mangrove. Saat ini telah ada beberapa perusahaan swasta dan BUMN yang akan melakukan penanaman pohon mangrove.

“Diharapkan semakin banyak stakeholder yang berpartisipasi dalam hal pelestarian dan pengembangan kawasan mangrove,” pungkasnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...