Di Gebyar Paten Kecamatan Ada Periksa Hewan Peliharaan, Gratis Loh !

Dokter hewan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan sedang melakukan pemeriksaan hewan peliharaan di Gebyar Paten Kecamatan

Karawang – Dinas Peternakan menyediakan vaksinasi dan konsultasi kesehatan bagi hewan peliharaan.

Pada Rabu (8/6/2022) dilakukan gebyar paten di Kecamatan Majalaya. Salah satu dinas yang mengikuti kegiatan tersebut yakni dinas peternakan. Handoko, Kepala Bidang Peternakan menyampaikan bahwa memberikan pelayanan vaksinasi rabies untuk hewan peliharaan. Selain itu memberikan konsultasi kesehatan bagi hewan. Semua pelayanan tersebut diberikan secara gratis.

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/08/ratusan-ekor-sapi-di-karawang-terjangkit-penyakit-mulut-dan-kuku-dpkp-kalau-ada-tanda-tanda-segera-lapor/

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/07/waspada-kasus-penyakit-mulut-kuku-nyebar-di-17-kecamatan/

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/09/hari-jadi-8-tahun-lira-medika-update-6-layanan-unggulan/

“Melayani untuk vaksinasi rabies hewan peliharaan seperti kucing, anjing, musang, monyet. Juga melayani konsultasi kesehatan hewan,” ujarnya

Disediakan pula disinfektan untuk kandang hewan ternak. Ada pula obat cacing untuk hewan domba, kambing, sapi. Masyarakat yang melakukan konsultasi yakni memiliki hewan yang belum cukup umur. Saat usia hewan belum memenuhi syarat maka tidak dapat memperoleh vaksin rabies. Selama kegiatan berlangsung tidak terjadi kendala apapun.

“Kalau hari ini kebanyakan hewan kesayangan ya seperti kucing. Tidak ditemukan hewan yang sakit, tapi ada beberapa yang belum memenuhi syarat. Tidak ada kendala apapun,” sambungnya.

Ia menuturkan kembali bahwa pemilik di anjurkan untuk membawa tas ransel khusus hewan peliharaan. Ia memiliki harapan agar masyarakat yang memiliki hewan peliharaan dapat melakukan pemeriksaan kesehatan.

“Dianjurkan pemilknya membawa tempat hewan yang bisa di jinjing. Disini kebanyakan kucing kesayangan. Ada baiknya masyarakat yang memiliki hewan kesayangan bisa mengunjungi stand kami supaya hewan dapat diperiksa,” pungkasnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...