Jubir Covid-19 : Selain 5 M, Juga 3T

Karawang – Dalam upaya pengendalian pandemi COVID-19, pemerintah berupaya melakukan berbagai cara. Hal ini diungkap Juru Bicara Covid-19 Karawang, dr. Fitra Hergyana dalam press release, Rabu (17/2/2021).

“Salah satunya dengan mengimbau masyarakat untuk patuh protokol kesehatan 5M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas) dan melakukan 3T (Testing, Tracing, dan Treatment),” ungkap Fitra.

Fitra menjelaskan, intervensi kesehatan untuk mempercepat pengendalian juga diupayakan melalui vaksinasi demi mencapai kekebalan kelompok.

Di sisi lain, lanjut dia, dalam proses pelacakan kasus pihaknya sangat membutuhkan kerjasama dengan masyarakat, industri atau perusahaan.

“Karena pasien terkonfirmasi positif diminta mengingat siapa saja orang yang pernah kontak dengan dirinya. Tentu keterbukaan masyarakat dan semua stakeholder juga diperlukan saat pernah melakukan kontak dengan pasien positif, sehingga mau melakukan tes,” urainya.

Sebenarnya, kata Fitra, 5M dan 3T ini saling berhubungan dan berkesinambungan. Maka 5M dan 3T serta vaksinasi ini harus dilakukan Bersama.

Menurutnya, dalam situasi seperti ini, masyarakat tetap harus mengikuti protokol 5M, terutama untuk kerumunan penting sekali dihindari. Pemerintah tentunya memperkuat 3T, selain itu kita juga harus mengikuti langkah-langkah yang dianjurkan pemerintah terutama pada saatnya nanti, masyarakat harus siap vaksinasi, karena saat ini vaksinisasi masih pada tahap pemberian kepada tenaga Kesehatan.

“Terimakasih kami haturkan pada gugus tugas percapatan penanganan covid-19 kab. Karawang dan semua pihak yang telah berjuang, berpartisipasi melawan covid 19 di kabupaten karawang. Semoga segala kebaikannya dibalas Allah SWT,” pungkasnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Sustainability Bond Bank bjb Banjir Peminat, Oversubscribed Hampir 5 Kali Lipat

BANDUNG – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. ...