Karawang – Ramai soal janji pemberian beasiswa bagi siswa bernama Syahril oleh Cellica Nurrachadiana rupaya tak seperti yang diberitakan. Syahril, berdasarkan penelusuran informasi, sudah dimasukkan dalam siswa penerima beasiswa Karawang Cerdas.
Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Karawang Cecep Mulyawan kepada wartawan.
“Nama Syahril itu sudah dimasukan dalam penerima Beasiswa Karawang Cerdas. Namun Syahril terbentur persyaratan yang ada. Sesuai dengan prosedur, Karawang Cerdas bisa diberikan saat mahasiswa sudah semester 3 dengan minimal IPK 3,0. Kalau baru masuk, yang jangankan cair, daftar saja belum bisa. Tapi catat ya, nama dia sudah diprioritaskan masuk program beasiswa Karawang Cerdas atensi khusus dari bupati waktu itu,” kata dia.
Sebagaimana diketahui, Cellica Nurrachadiana dituding memberi janji palsu kepada siswa bernama Syahril untuk memberikan beasiswa padanya. Namun setelah ditelusuri kebenarannya, siswa ini justru sudah masuk dalam program beasiswa yang mewajibkan Syahril duduk di semester 3 terlebih dahulu saat dia sudah memiliki IPK minimal 3,0. (rls)