Karawang – Pengurus Karang Taruna Kabupaten Karawang menggelar rapat harian pengurus, Sabtu (24/10/2020) di Sekretariat Karang Taruna.
Ketua Karang Taruna Kabupaten Karawang Asep Saepulloh alias Ceong, mengatakan, bahwa Rapat pengurusan Harian (RPH) ini menjawab kekisruhan yang terjadi.
”Alhamdulillah Rapat Pengurus Harian, dihadiri oleh pengurus harian dan pengurus Karang Taruna Kecamatan, serta dihadiri Majlis Pertimbangan Karang Taruna,” katanya.
Menurut Asep Ceong, hasil RPH ini merumuskan beberapa poin yang diantaranya akan dilaksanakannya Rapat Pengurus Pleno (RPP).
“Rapat pengurus Harian hari ini akan dibawa kepada RPP, salah satunya adalah pertimbangan pemasukan dari MPKT,tadi yang sudah disebutkan salah satunya adalah untuk Reshufle, demi membersihkan hal-hal yang ada di tubuh kepengurusan karang taruna Kabupaten Karawang, ” ungkapnya.
Ia akan terbuka (welcome) menerima rekan pengurus yang kemarin mengadakan temu karya luar biasa.
”Kita juga welcome menerima rekan-rekan kemarin yang mengadakan temu karya dari RPH, RPP dan yang lainnya, karena rumah karang taruna di sini yaitu sekretariat karang taruna Kabupaten Karawang,” kata dia.
Asep Ceong telah melakukan komunikasi dengan Eigen Justisi untuk meminta duduk bareng atas persoalan yang baru-baru ini terjadi.
“Kemarin saudara kita Eigen Justisi menghubungi saya secara pribadi untuk minta duduk bareng bahas persoalan, dan saya sudah mempersilahkannya untuk datang kesekretariat Karang Taruna Kabupaten,” ujarnya.
Disinggung terkait Mosi tidak percaya hingga digelarnya temu Karya oleh sekelompok yang telah dilaksanakan, Asep Ceong menegaskan itu bukan kegiatan Karang Taruna yang sah menurut SK.
“Kami sebenarnya tidak menanggapinya terkait sah atau tidaknya, akan tetapi kegiatan temu karya kemarin adalah bukan kegiatan Karang Taruna yang sah, normatif, dan yang ada di SK Ketua Umum adalah saya, maka saya nyatakan ilegal,pernyataan ini bukan sikap ketua tapi sebagai organisasi” Tegasnya.
Maka atas saran pertimbangan dari MPKT dalam Rapat Pengurusan Harian telah merekomendasikan Reshufle
”Tadi sudah dinyatakan dalam rapat pengurusan harian, yang diberikan saran dari MPKT kita akan ke Rapat Pengurus Pleno, schedule nya akan kita rapatkan kembali dengan pengurus, salahsatunya Reshuffle, dan juga dari MPKT dan pengurus lainnya masih mendukung mempercayai saya pribadi sebagai ketua Karang Taruna Kabupaten Karawang,” pungkasnya.(rls)