Pilkada Karawang Sudah Dekat, Petinggi Partai NasDem Harus Segera Turun

KARAWANG – Jika kebanyakan Partai Politik lain sudah ancang-ancang menghadapi perhelatan Pilkada Karawang Tahun 2020 nanti, berbeda dengan Partai NasDem Karawang yang sampai saat ini belum ada gerakan lantaran mandeknya organisasi dalam struktur kepengurusan. Meski beberapa waktu lalu, 28 Pengurus DPC Partai NasDem sempat ajukan mosi tidak percaya terhadap Kepemimpinan Dian Fahrud Zaman, namun hingga saat ini belum ada tindakan dari Petinggi Partai NasDem dalam merespon polemik di internal DPD Partai NasDem Kabupaten Karawang.

Padahal bagi Kabupaten/Kota yang akan mengikuti Pilkada Serentak Tahun 2020, mestinya sudah mulai melakukan mekanisme tahapan penjaringan Bakal Calon Bupati atau Calon Wakil Bupati. Seperti yang diintrusikan DPP Partai NasDem melalui Peraturan Organisasi (PO) Nomor 006-PO/DPP-NasDem/IX/2019, mengatur diantaranya tatacara, mulai dari Penjaringan, kemudian tahapan Verifikasi hingga Penetapan Bakal Calon tersebut. Demikian ungkap Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai NasDem Kabupaten Karawang, Sunarno kepada Fakta Jabar, Minggu (27/10).

Sunarno menambahkan, dalam PO Partai NasDem itu bahkan tak hanya dijelaskan mengenai tatacara penjaringan saja, tetapi juga mentargetkan tahapan mekanismenya. Mulai dari tanggal 23 September lalu, seharusnya DPD Partai NasDem sudah mengumumkan ke publik dan membuka pendaftaran Penjaringan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati. Kemudian berikutnya, tanggal 24 sampai 31 Oktober, itu sudah masuk ke tahapan Pemaparan Visi Misi dan Strategi. “Ini tidak ada pergerakan sama sekali, struktur saja tidak jalan. Petinggi Partai NasDem harus segera turun merespon persoalan di DPD NasDem Karawang ini,” paparnya.

Masih Sunarno menambahkan, terlebih lagi Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Karawang, Dian Fahrud Zaman sudah memberikan statement di media perihal dukungannya kepada Calon Bupati dari Pertahana. Meskipun itu belum secara resmi kepartaian tetapi seharusnya, minimal di internal Pengurus DPD Partai NasDem diajak berdiskusi, rapat, kosolidasi, musyawarah, urun rembuk dan sejenisnya terlebih dahulu, kalau pun tak perlu lagi membuka penjaringan atau misalnya ingin langsung membentuk tim pemenangan sajakah. “Siapa pun Bakal Calonnya, tentu akan lemah dukungan Ketua DPD Partai NasDem Karawang, karena kekuatan Partai itu sampai pada grassroots,” pungkasnya. (lil)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

bank bjb Hadirkan Program Amazing SurePrize, Tempatkan Dana Bisa Dapat Hadiah  Cashback Hingga Kendaraan Bermotor

Faktajabar.co.id–  bank bjb terus menghadirkan inovasi dan program yang memudahkan ...