Pelangi FC Secara Dramatis Juarai PGT CUP 2019 U-17

KARAWANG– Pertandingan final turnamen sepakbola PGT CUP 2019 antara Pelangi FC melawan Peruri FC yang digelar di lapangan PGT, Desa Anggadita, Kecamatan klari, Kabupaten Karawang, disaksikan langsung Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari, Minggu, (25/08).

Pertandingan final berjalan lancar. sorak penonton untuk tim yang bertanding begitu bergemuruh sehingga membuat semangat kedua tim yang bertanding pun terpacu untuk menunjukan kemampuan permainan terbaik.

Di menit akhir pada babak pertama, Nomor punggung 24 atas nama Muhamad Arif Alfrido dari kesebelesan Peruri FC berhasil menggetarkan gawang lawannya sehingga menghasilkan skor 1-0 atas kesebelasan Peruri FC.

Jual beli seraganpun dilancarkan oleh kedua kesebelasan, sampai wasit meniup peluit babak pertama berakhir skor tidak berubah 1-0.
Pada babak kedua, Pelangi FC berhasil menyamakan skor menjadi 1-1 atas sontekan Dimas nomor punggung 11.

Peluit panjang wasit dibunyikan, petanda waktu pertandingan telah usai dan dilanjutkan dengan adu penalti. Yang mana hasil akhir dari adu penalti tersebut dimenangkan oleh kesebelasan Pelangi FC dengan skor 5-4 atas kesebelasan Peruri FC.

Wakil bupati H. Ahmad Zamakhsyari, yang di dampingi oleh Asep Irawan Syafei selaku CEO Fakta jabar Mediatama, Rahmat Teguh selaku Direktur Sinergi, Agustia mulyana lurah hormat Desa Anggadita, Ucu suhaya ketua PGT, dan M Sholeh dari PT Fariz putra pratama, menyerahkan hadiah dan tropi kepada keempat tim terbaik, masing-masing Pelangi FC yang keluar sebagai Juara I, Peruri FC Juara II, PGT FC dan Pordes Walahar FC Juara III.

Sementara pemain terbaik dalam turnamen ini diraih oleh Priyanto dari Pordes FC. Sedangkan pencetak gol terbanyak (top scorer) disabet oleh M. Arif Alfrido dari Peruri FC.

“Dari turnament PGT CUP 2019, diharapkan bisa dicontoh kecamatan lain guna mencetak kader pesepak bola dari usia 14 tahun dan bisa membawa nama harum karawang Karawang,” kata Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari. (ros)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...