150 Mobil Offroad Country Road Adventure

KARAWANG– Sebanyak 150 mobil Offroad dilepas keberangkatannya oleh Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana didampingi jajaran Forkopimda untuk mengikuti kegiatan Country Road Adventure dan Kejurda seri – 2 dalam rangka menyambut Hari Bakti Adhyaksa yang ke 59 Kejaksaan Negri Karawang, Sabtu 13 Juli 2019.

Bupati menyampaikan, selamat datang kepada para Offroader dari berbagai Kabupaten di Kabupaten Karawang, semoga kegiatan hari ini dapat memberi kesan positif dan bermamfaat bagi para peserta,” kata Bupati Karawang sesaat sebelum melepas para peserta Offroad.

Kegiatan ini selain bertujuan untuk mempererat silahturahmi dan berbagi pengalaman, ungkapnya, juga berharap peserta lebih mengenal potensi yang kami miliki, yang nantinya bisa mempromosikan dengan bercerita di daerah asal tentang keunggulan wilayah kami.

Ditambahkannya, di hari Bhakti Adhyaksa ini ia selaku pemerintah daerah Kabupaten Karawang mengapresiasi kepada Kejaksaan Negri Karawang yang senantiasa menjaga konsistensinya dalam meningkatkan kinerja penegakan hukum serta menjaga hubungan yang telah terjalin baik dengan stakeholder lainnya. Selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke-59,” ucap Bupati.

Sebelumnya, Kepala Kejaksaan Negeri Karawang, Rohayatie.SH.MH, dalam sambutan, menghimbau kepada seluruh aparat Kejaksaan Negri Karawang untuk senantiasa menjaga sensitivitas dan intensitas kepekaan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab penegakan hukum secara cerdas, lugas dan berintegritas.

“Kita harus memposisikan diri secara personal, fungsional dan instansional yang kukuh selaku insan adhyaksa, serta menyadari dan menjaga diri sebagai pendamping, akselerator, pengawal dan pengaman jalannya pemerintahan dan pembangunan yang dapat dipercaya,” ujarnya.

Bukan itu saja, ia juga meminta seluruh insan adhyaksa untuk bekerja dan berkarya tanpa pamrih dengan sepenuh hati, meniadakan perbedaan perlakuan dan pelayanan agar memberi manfaat bagi masyarakat. “Tumbuhkembangkan semangat kerjasama dengan semua pihak guna merawat keberagaman dan kebhinekaan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang harmonis,” pungkasnya.

Terakhir Kajari Karawang menjelaskan bahwa kegiatan ini juga di selenggarakan sebagai bentuk apresiasi terhadap para Offroader, agar dapat menjadi wadah positif untuk kegiatan otomotive di bawah naungan IMI Jabar dengan melalui jalur esktrim dan non ekstrim.

Dalam kesempatan tersebut, turut pula hadir para Pimpinan BUMN, dan para Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang. (cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...