Di Purwakarta, Program KB Digratiskan Sebulan Penuh

PURWAKARTA – Peringati Hari Keluarga Nasional (Harganas), Pemkab Purwakarta menggratiskan layanan program Keluarga Berencana (KB) di Kabupaten Purwakarta selama satu bulan.

“Itu (layanan KB gratis) hadiah dari pemerintah kabupaten untuk seluruh ibu-ibu yang akan memasang maupun mengganti KB, seperti implan. Jadi silakan datang ke 20 puskesmas terdekat nanti gratis,” kata Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika.

Anne mengimbau seluruh ASN untuk memberikan kasih dan sayang kepada keluarga secara penuh. Karena peran keluarga sangat penting dan pengawasan terhadap anak-anak perlu ditingkatkan.

“Melalui Harganas ini diingatkan kembali bahwa upaya pemerintah dengan seluruh regulasinya itu harus diterapkan secara benar dan baik demi terwujudnya keluarga harmonis, juga agar ketahanan keluarga terwujud,” ujar dia.

Anne menjelaskan tentang gerakan 1821 yang telah berjalan cukup lama di Purwakarta. Dalam program itu, selain melarang anak usia sekolah keluar rumah, penggunaan gawai, dan segala bentuk alat komunikasi, termasuk menyalakan televisi.

“Gerakan 1821 ini merupakan salah satu kebijakan yang telah berjalan pada kepemimpinan bupati sebelumnya, yaitu penerapan aturan pelarangan berada di luar rumah bagi anggota keluarga (terutama anak usia sekolah) mulai pukul 18.00 WIB menjelang malam. Kecuali untuk mengaji,” ujar Anne. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Pemeriksaan Kesehatan Jemaah Haji Tahun 2025

KARAWANG-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karawang melaksanakan pemeriksaan kesehatan Jemaah ...