
Ketua DPRD Kabupaten Karawang, H. Endang Sodikin
Karawang – Plt Kepala BKPSDM Karawang, Asip Suhendar terpilih sebagai Ketua Dewan Pengurus Korpri Karawang secara aklamasi dalam Musyawarah Kabupaten Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Karawang periode 2025-2030, di Aula Husni Hamid Pemkab Karawang, Senin (21/4/2025).
Terpilihnya Asip diminta agar dapat menyelesaikan masalah pencairan uang “kadeudeuh” para pensiunan pegawai negeri sipil (PNS) yang tertunda selama beberapa tahun terakhir.
Ketua DPRD Kabupaten Karawang, H. Endang Sodikin mengatakan Masih banyak persoalan yang harus diselesaikan oleh dewan Pengurus Korpri Karawang yang baru. Salah satunya masalah pencairan kadeudeuh para pensiunan PNS yang sudah lama tertunda.
Pria yang akrab disapa HES ini mengungkapkan, dirinya mengaku sering menerima laporan para pensiunan PNS yang sudah lama menantikan pencairan uang kadeudeuh dari Dewan Pengurus Korpri Karawang.
Oleh sebab itu, pihaknya meminta persoalan yang dinilai cukup serius tersebut agar segera dituntaskan oleh pengurus yang baru.
“Masalah pencairan kadeudeuh para pensiunan PNS menjadi pekerjaan rumah terbesar bagi Dewan Pengurus Korpri Karawang yang baru. Karena hal itu sudah lama dinantikan oleh para pensiunan PNS,” ujarnya.
Dari informasi yang diperoleh, hingga Desember 2024, jumlah pensiunan PNS 2022-2023 yang belum mendapatkan uang kadeudeuh dari Korpri Karawang mencapai sekitar 700 orang.
Sehingga hak uang kadeudeuh PNS yang belum dibayarkan mencapai sekitar Rp 9,8 miliar.
Kondisi tersebut cukup disayangkan, karena uang kadeudeuh yang harus mereka dapatkan itu sebenarnya hasil tabungan para purna selama mereka aktif menjadi PNS.
“Penyelesaiannya harus cepat, jangan berlarut-larut. Karena mereka (para pensiunan PNS) sangat menunggu mendapatkan uang kadeudeuh itu,” katanya.
Dalam kesempatan itu pihaknya juga menyarankan agar Dewan Pengurus Korpri Karawang yang baru melakukan recovery, untuk kemudian aset tersebut dikonversi untuk menuntaskan persoalan yang terjadi terkait dengan keuangan.(red/fj)