
Ilustrasi kecelakaan
KARAWANG – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di Dusun Cilangkap, Desa Mekarjaya Kecamatan Purwasari Kabupaten Karawang yang melibatkan mobil Avanza dengan nopol B 1642 JVM, Jum’at (11/4/2025).
Dalam kecelakaan tersebut, ditemukan jasad bayi yang tergeletak di kursi belakang dengan kondisi tertutup kain sarung di dalam mobil.
Polisi yang mendatangi lokasi langsung melakukan pemeriksaan sementara kepada pengemudi yang ternyata adalah paman dari ibu korban.
Kasi Humas Polres Karawang, Ipda Solikhin, mengatakan dari hasil pemeriksaan yang dilakukan pihak kepolisian tidak ditemukan unsur penganiayaan ditubuh bayi tersebut.
” Saat ini bayi tersebut sudah dievakuasi ke RSUD Karawang sedangkan pengemudi dan rekannya tengah dilakukan pemeriksaan di Polres Karawang,” kata Solikhin.
Diungkapkan Solikhin, dari hasil pemeriksaan sementara kejadian bermula dari ibu korban berinisial DFA yang melahirkan bayi tersebut di Rumah Sakit Permata Delima Serpong. Usai melahirkan kondisi bayi normal namun saat dalam perawatan tiba-tiba kondisinya melemah dan akhirnya meninggal. Ibu korban meminta tolong kepada saudaranya untuk membawa jasad bayi ke Banyumas karena tidak ada biaya untuk membayar ambulance.
“Namun diperjalanan, mobil tersebut mengalami kecelakaan setelah sebelumnya mengalami pecah ban,” jelasnya.
Guna kepentingan penyelidikan, untuk kecelakaannya ditangani Unit Laka Satlantas Polres Karawang, untuk melakukan penyelidikan sebab dugaan bayinya meninggal dan asal usul bayi tersebut ditangani oleh satreskrim polres Karawang.
” Terkait dugaan adanya tramadol dan heximer serta botol miras, masih dalam pendalaman oleh satnarkoba polres Karawang,” ungkapnya
Kasi Humas Polres Karawang, Ipda Solikhin, mengucapkan terima kasih dan menyampaikan pernyataan Kapolres Karawang terkait kejadian tersebut. Penyelidikan masih berlangsung untuk memastikan penyebab kematian bayi dan mengungkap dugaan keterlibatan obat-obatan terlarang.(rls/fj)