Reuni Ikatan Alumni’98 SMPN 5 Karawang

Reuni Ikatan Alumni’98 SMPN 5 Karawang

KARAWANG – Kegiatan yang dimiliki oleh Ikatan Alumni 92 SMP Negeri 5 Karawang

Ikatan Alumni 92 SMP Negeri 5 Karawang mengadakan kegiatan pertemuan di Saung Beureum Amansari. Kegiatan berlangsung pada Minggu (23/6). Ketua Ikatan Alumni 92 SMP Negeri 5 Karawang, Dama Supraba mengatakan sebelum kegiatan reuni tahun 2024, reuni pun telah dilakukan pada tahun 2017 untuk pertama kali. Ia menegaskan reuni tersebut hanya untuk angkatan 92 yang terdiri dari 4 kelas.

“Ada reuni temanya temu kangen karena reuni yang pertama kita lakukan pada 1 Oktober 2017 lalu. Reuni ini hanya untuk angkatan 92 saja, jumlahnya 160 orang,” ujarnya.

Selain melakukan kegiatan reuni, ikatan alumni tersebut pun mengadakan kegiatan bantuan sosial. Dana yang telah terkumpul digunakan bagi anggota yang terkena musibah. Ia menyampaikan semua kegiatan itu bertujuan agar mempererat silahturahmi antar anggota.

“Bantuan sosial berupa dana untuk membantu anggota yang terkena musibah. Dananya dari kita dan digunakan untuk kita juga. Mempererat silahturahmi jangan sampai terputus dengan begitu akan timbul solidaritas antar anggota. Saya sebagai ketua bukan hanya teman menginginkan seperti keluarga sendiri,” tambahnya

Ia melanjutkan telah ikut berkontribusi dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh sekolah. Kegiatan tersebut berupa santunan kepada anak yatim yang berada di Pondok Pesantren Al-Hanif. Kemudian, selama terbentuknya ikatan alumni belum pernah terjadi perselisihan besar yang terjadi antar anggota

“Untuk kontribusi baru sampai ke santunan anak yatim yang dibantu juga oleh anggota alumni 92. Santunan itu kami berikan ke Ponpes Al-Hanif. Alhamdulillah kalau keributan besar belum pernah terjadi dan jangan sampai terjadi,” tutupnya.(red/fj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

JNE Menggelar JLC Member Gathering 2024 di Bandung

Faktajabar.co.id – Terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik bagi pelanggan. ...