Karawang – Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Karawang Ir.H.Danu Hamidi di Posko Pemenangan Capres Prabowo-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2 di Kotabaru Karawang, Jumat(8/3/2024)
Ketua Bapilu DPC Partai Gerindra Kabupaten Karawang menyampaikan bahwa kemenangan Capres Prabowo dan Cawapres Gibran meraih perolehan suara secara signifikan Paslon 02 Prabowo-Gibran 1.017.271 suara hasil Pleno KPU Kabupaten Karawang di Pemilu 2024 sangat memuaskan. Sekitar 1 juta lebih masyarakat Kabupaten Karawang memilih pasangan Capres Prabowo dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka.
Pasalnya, kemenangan Capres Prabowo- Cawapres Gibran di Kota Pangkal Perjuangan Karawang menjadi pemenang Pemilu 2024 di Kota lumbung Karawang, berkat semua elemen bergerak untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Pemilu 2024 yang digelar Rabu 14 Februari beberapa waktu lalu.
Menurut H.Danu Hamidi, kemenangan Capres Prabowo di Kabupaten Karawang atas kinerja semua pihak baik partai koalisi pendukung Prabowo-Gibran maupun para kader Partai Gerindra, para caleg Partai Gerindra, relawan dan simpatisan serta organisasi sayap partai.
“Alhamdulilah Capres Prabowo dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka meraih suara yang sangat significan di Kabuaten Karawang,”ujarnya dihadapan para Jurnalis Karawang, Jumat (8/3/2024).
Dikatakan Danu Hamidi, para kader partai dan fungsionaris Partai Gerindra di berbagai tingkatan semua bekerja secara politik dengan maksimal di Pemilu 2024.
“Kemenangan bersama masyarakat Kabupaten Karawang yang mendukung dan memilih Capres RI Prabowo- Cawapres RI Gibran di Pemilu 2024. Saya haturkan banyak kepada semua pihak yang telah ikut berperan untuk memenangkan capres dan cawapres nomor urut 2. Dan kini menjadi Pemenangnya di Pemilu 2024,”pungkasnya.(red/fj)