Semarak Kemerdekaan, PBI Rachmani Gelar Donor Darah

Jhonter Sinaga saat di tensi tekanan darah tinggi

Karawang – Pria Bethel Indonesia (PBI) Rachmani Karawang pada semarak kemerdekaan RI ke-78 menggelar kegiatan sosial donor darah yang menggandeng PMI Karawang.

Ketua Panitia Donor Darah PBI Rachmani Karawang, Eko Susanto menuturkan, donor darah ini dilaksanakan usai ibadah, setelah ibadah terlihat para jemaat GBI Rachmani sangat antusias ingin mendonorkan darah.

“Secara perdana kami (PBI Rachmani, red) menggelar acara donor darah ini dengan target 50 kantong, melihat antusias para jemaat, kami yakin target tersebut bisa tercapai,” ujar Eko, Minggu (20/8/2023).

Eko menjelaskan, momentum kemerdekaan ini dapat selaras dengan kegiatan donor darah, dimana dahulu para pejuang  mengorbankan nyawa dan secara berdarah-darah berjuang untuk meraih kemerdekaan dan saat ini sebagai penerus bangsa dapat berkontribusi dalam hal kemanusiaan dengan mengorbankan darah lewat donor darah untuk diberikan kepada yang membutuhkan.

“Setetes darah kita berarti bagi mereka,” ucap Eko.

Diakhir kegiatan donor darah, terdata oleh PMI Karawang bahwa terkumpul 47 kantong darah. PMI Karawang menjelaskan, sebenarnya dapat melebihi target tetapi banyak jemaat yang tidak bisa mendonorkan darahnya karena terkendala saat ditensi, ada yang tekanan darah tinggi dan rendah.

“PBI Rachmani berterimakasih kepada jemaat GBI Rachmani yang telah mendonor darah, kedepannya kami akan bekerjasama dengan gereja-gereja di Karawang agar bisa lebih dari target saat ini,” pungkas Eko.(red/fj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...