Klasemen medali SEA Games 2023 terbaru, Selasa 16 Mei 2023 jam 19.00 WIB. Indonesia berhasil naik ke peringkat ketiga dan terus berupaya menambah perolehan medali SEA Games sejauh ini.
SEA Games 2023 Kamboja adalah SEA Games ke-32 dalam sejarah dan digelar di Phnom Penh pada 5-17 Mei 2023. Ini adalah pertama kalinya Kamboja menjadi tuan rumah.
Sebanyak 11 negara Asia Tenggara mengikuti SEA Games 2023 dan ada 37 cabang olahraga yang diselenggarakan dalam edisi kali ini, seperti renang, atletik, bulu tangkis, basket, tinju, catur, esports, sepak bola, dan karate.
Menariknya, sejarah SEA Games mencatat bahwa tuan rumah selalu jadi unggulan juara. Jadi, Kamboja akan lebih diunggulkan di SEA Games 2023 kali ini, Indonesia harus bekerja keras.
Yuk simak klasemen medali SEA Games 2023 terbaru hari ini, Selasa 16 Mei 2023. Klasemen terakhir diperbarui pada pukul 19.00 WIB, pantau terus Bola.net untuk mendapatkan pembaruan berikutnya.(int)
Sumber : bola.Net