Mau Tahu Jurus Taekwondo? Begini Tekniknya

TaeKwondo Karawang

Karawang – Di Taekwondo terdapat beberapa jurus yang digunakan dalam perlombaan.

Rafa Dinnantra Limastyningrum, Siswi SMAN 5 Karawang menyampaikan telah memperoleh juara 3 di kejuaraan tingkat kabupaten untuk taekwondo. Ia telah memperoleh beberapa prestasi untuk Taekwondo.

Ia saat ini telah memasuki tingkat sabuk hitam. Ia mempersiapkan hafalan teknik dan jurus saat proses menjelang kejuaraan.

“Kalau yang terakhir ada kejuaraan tingkat kabupaten, Alhamdulillah juara 3 untuk tingkat kabupaten. Sudah beberapa kali mendapatkan juara di Taekwondo. Persiapan sendiri terutama fisik terus hafalin jurus, teknik,” ujarnya pada Selasa (9/5/2023).

Ia menambahkan dalam Taekwondo terdapat beberapa jurus di setiap tingkatan satu. Jurus tersebut yakni Tiger 5 sampai dengan 7. Saat ini ia telah memasuki tingkat sabuk hitam, dalam tingkat ini menggunakan jurus tiger 6 dan 7. Ia menyampaikan mengikuti dan mempelajari taekwondo dikarenakan keinginan dari orangtua.

“Di Taekwondo itu ada jurus tiger 5, 6 dan 7. Kalau Tiger 5 dan 6 itu jurus wajib sabuk merah, saya kebagian jurus tiger 6 dan 7 lebih tinggi satu tingkat. Pertamanya ingin coba belajar bela diri karena sudah ada basic silat, tapi orangtua menyuruh untuk ke taekwondo,” tambahnya.

Ia menjelaskan jika Tiger 5 berisi tangkisan, tendangan, pukulan. Hal yang membedakan dengan tiger 6 yakni adanya tendangan ke samping di jurus tiger 6. Selanjutnya untuk tiger 7 ciri khas yakni tendangan upcaghi.

“Tiger 5 itu isinya ada tangkisan, tendangan, pukulan tapi ada beberapa gerakan yang beda dengan level jurus yang lain. Tiger 6 ciri khasnya tendangan ke samping, kalau Tiger 7 tendangan upcaghi,” pungkasnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...