Karawang – Rayakan milad ke-8, Karawang Peduli, mengadakan acara syukuran dan santunan anak yatim piatu yang diadakan di aula Pemda Karawang. Sabtu (24/12/2022).
Dengan tema ‘Mengabdi Untuk Negri’. Acara syukuran serta di barengi santunan yatim, dihadiri oleh para donatur, Mitra Karawang Peduli, seluruh pengurus Karawang Peduli dan ratusan yatim, dari beberapa yayasan panti yang ada di kabupaten Karawang.
Ketua Panitia Rizki mengatakan, kami mengadakan milad ke -8 tahun dan mengambil tema mengabdi untuk negri, kita ingin menggambarkan Karawang Peduli ini, selama delapan tahun ini melakukan apa saja di Karawang khususnya, Indonesia dan juga Internasional.
“Tadi juga hadir dari Mahasiswa dari 22 Universitas di seluruh Indonesia, dan salah satu agendanya adalah misi sosial. Kita gandeng kurang lebih sekitar 55 mahasiswa menyerahkan bantuan juga kepada anak-anak yatim diantaranya, alat-alat sekolah seperti tas buku pulpen dan lainnya”, ujar Rizki
Lanjut Rizki, acara dimulai dengan seremonial, potong tumpeng, dan apresiasi kepada seluruh donatur serta mitra Karawang Peduli. Kebetulan diadakan di akhir tahun, jadi sekalian kita musabahah akhir tahun, ada juga tadi santunan yatim juga dari beberapa yayasan panti dari setiap pantia.
“Kita ambil sekitar 12 sampai 15 anak totalnya yang hadir dari anak-anak yatim 100 anak, acara selesai kita ajak anak-anak ke Watter Boom dan dalam data kita selama satu tahun minimal seribu anak kita berikan santunan”, ungkapnya.
Rizki berharap, Karawang Peduli ini semakin istiqomah untuk menjalankan misi kemanusiaan dan juga relawan-relawan terus regenerasi tanpa henti.
“Tanpa relawan, kita sulit juga untuk melakukan program-program secara maksimal dan ditutup juga dengan ucapan terimakasih, kepada seluruh mitra, yang tidak bisa saya sebut satu persatu dan semoga selalu istiqomah untuk mendukung program-program Karawang Peduli,”pungkasnya.(red)