Bupati Cellica Ajak Ormas Ikut Jaga Kondusifitas Karawang

Karawang – Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana, Dandim 0604 Karawang Letkol Kav. Makhdum Habiburrahman, Kepala Kesatuan Bangsa (Kesbang) Sudjana beserta puluhan organisasi kemasyarakatan (Orkemas) menggelar Silaturahmi Kebangsaan di Aula Husni Hamid Pemda Karawang.

Silaturahmi ini digelar guna merekatkan komunikasi antarormas sehingga tercipta situasi dan kondisi yang kondusif. Bupati Karawang menilai forum ini bisa merekatkan dan menyatukan pandangan semua pihak yang berkepentingan.

“Silaturahmi ini semakin menguatkan niat kita memajukan Karawang. Kita tahu ormas di Karawang banyak sekali. Tujuan dibentuk ormas saya yakin baik. Baik itu yang bergerak di bidang sosial, budaya, sosial kemasyarakat, semuanya harus bersatu padu memajukan Karawang,” pesan bupati.

Kehadiran orkemas di Karawang merupakan wujud cinta masyarakat terhadap Karawang.

“Cinta orkemas terhadap Karawang diwujudkan dalam bentuknya masing-masing. Harapan saya, tidak ada lagi yang bentrok dan ribut. Mari kita sama-sama komitmen menjaga kondusifitas Karawang,” katanya.

Senada disampaikan Dandim 0604 Karawang Letkol Kav Makhdum Habiburrahman yang menyebut forum silaturahmi ini bagus untuk konsolidasi ormas.

“Silaturahmi yang bagus ialah dengan komunikasi yang baik. Kita semua mencintai Karawang. Silaturahmi kebangsaan ini ialah wujud kesadaran kebersamaan kita demi menjaga kondusifitas Karawang,” pungkasnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Blusukan ke Tempat Bencana Alam di Tegalwaru, Bunda Wardah Salurkan Bantuan untuk Masyarakat

Karawang – Bencana alam menimpa masyarakat di Karawang. Tepatnya di ...