AMS Kotabaru Bentuk Sub Rayon Wancimekar

Karawang – Rayon Angkatan Muda Siliwangi (AMS) Kecamatan Kotabaru mengadakan Pembentukan Sub Rayon AMS Desa Wancimekar. Hal itu dilakukan agar roda organisasi bisa berjalan, sehingga para pengurus bisa menjalankan program-program yang bermanfaat untuk banyak orang.

Ketua Rayon AMS Kecamatan Kotabaru Darmin Dinata mengatakan, untuk saat ini sudah ada 5 Sub Rayon AMS yang sudah dibentuk di wilayah tersebut. Diantara Desa Pucung, Pangulah Utara, Jomin Timur, Cikampek Utara dan Desa Wancimekar.

“Sekarang kita tengah mengadakan Pembentukan Sub Rayon di Desa Wancimekar,” Ujarnya, kepada Fakta Jabar, Sabtu (3/9/2022).

Ia menerangkan, untuk perioderosasi masa kepengurusan Sub Rayon selama 5 tahun. Setelah masa jabatan berakhir di lakukan pembentukan kembali dengan menyususun kepengurusan baru. Selain itu, dalam acara tersebut disaksikan oleh Kotabaru Ketua korwil AMS Dapil V dan Ketua wanhat AMS Distrik 021 Kabupaten Karawang.

“Alhamdulillah, dalam pembentukan Sub Rayon Desa Wancimekar bisa berjalan dengan lancar dan sudah mempunyai ketua baru,” terangnya.

Ia berharap, kepada pengurus baru agar bisa menjalankan amanah roda organisasi sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga. Dengan demikian, maka roda arganisasi bisa berjalan serta bisa memberikan kontribusi yang positif buat masyarakat.

“Intinya, para pengurus harus bisa lebih berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan masyarakat dalam menunjang pelaksanaan pembanguan, sehingga bisa bermanfaat untuk banyak orang,” harapannya.

Sementara itu Ketua Korwil AMS Dapil V Akmaludin, SH yang merupakan DPRD Komisi IV Fraksi Golkar Kabupaten Karawang berpesan, kepada pengurus Sub Rayon AMS untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan di masyarkat dan ikut andil serta berperan dalam pembangun wilayah. Baik dari segi sumber daya dan program pemerintah.

“Sebaik-baiknya manusia adalah orang yang bermanfaat bagi banyak orang. Maka dari itu saya berharap, kepada semua pengurus untuk selalu memberikan kontribusi yang positif, sehingga eksistensi AMS bisa dirasakan manfaatnya bagi masyarakat,” Pesannnya.

Wakil Ketua Korwil AMS Dapil V Dede Carim menambahkan, untuk semua pengurus jangan sampai melakukan premanisme yang merugikan masyarakat. Karena AMS merupakan organisasi masyarakat yang harus menjaga kesatuan dan persatuan bangsa.

“Harus menjaga Marwah organisasi dan jangan sampai mecoreng nama baik organisasi,” tuturnya.

Ketua Sub Rayon AMS Desa Wancimekar yang baru terpilih Awan Baren mengaku, akan selalu berusaha dengan maksimal untuk membuat program kerja yang bisa bermanfaat untuk masyarakat.

“Amanah ini akan saya emban dengan tanggung jawab dengan membuat program-program kerja baik untuk membantu pembangunan wilayah ke arah yang lebih baik lagi,” pungkasnya.(Acu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Blusukan ke Tempat Bencana Alam di Tegalwaru, Bunda Wardah Salurkan Bantuan untuk Masyarakat

Karawang – Bencana alam menimpa masyarakat di Karawang. Tepatnya di ...