Paripuna DPRD Karawang Bahas Sejumlah Rancangan Peraturan Daerah

Karawang – Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Karawang, Sabtu,13 Agustus 2022 berlangsung khidmat. Sidang paripurna yang dipimpin oleh Pendi Anwar, Ketua DPRD Karawang itu dihadiri anggota lainnya untuk menetapkan sejumlah agenda mengenai rancangan peraturan daerah (Perda) tentang penamaan jalan, fasilitas umum dan penomoran gedung.

Rancangan perda tentang fasilitasi penyelenggaraan pesantren. Rancangan KU-APBD dan PPAS tahun anggaran 2023-2024. Penandatanganan persetujuan kegiatan tahun jamak pembangunan RSUD Rengasdengklok tahun 2023-2024.

Selain itu, dibahas pula pembentukan pansus pansus DPRD yakni Pansus Raperda tentang pembangunan sumur resapan dan lubang resapan biopori, pansus raperda tentang badan usaha milik daerah. Terakhir, penyampaian nota pengantar rancangan perubahan KU-APBD dan PPAS tahun anggaran 2022 serta raperda tentang APBD tahun anggaran 2023.

Rapat di gedung putih itu dihadiri sejumlah tamu undangan dari unsur pemerintah, TNI, Polri, Pers dan lainnya. Tak terkecuali Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana, Wabup H. Aep Syaepuloh dan Sekda H. Acep Jamhuri hadir pula dalam agenda penting itu. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Pembahasan Agenda Rapat Paripurna DPRD Karawang

Karawang – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karawang menggelar Rapat ...