Puluhan Warung PKL Dibongkar Satpol PP Karawang

Foto instagram Satpol PP Karawang

Karawang – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karawang menertibkan bangunan pedagang kaki lima (PKL) di sepanjang jalan Lingkar Tanjungpura-Klari.

Pada hari ini tanggal 29 juni 2022, Satpol PP Kabupaten Karawang menertibkan pedagang kaki lima dan bangunan yang berada di pinggiran Jalan Lingkar Tanjungpura Klari (Jalan Baru).

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/29/misteri-pohon-langka-baoba-alun-alun-karawang/

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/29/diduga-rem-blong-truk-menabrak-warung-sepeda-motor/

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/29/kronologis-bus-nyaris-jatuh-di-fly-over-by-pass-karawang/

Kepala Seksi Operasi Satpol PP Karawang, Tata S mengatakan, adapun pembongkaran pedagang kaki lima sudah kami berikan surat himbauan selama tiga kali dan di lanjut surat peringatan.

“Kalo terkait pedagang kaki lima yang kami berikan surat itu sebanyak 130 pedagang kaki lima,” Ucapnya.

Yang kita lakukan menggunakan SOP surat teguran 1, 2 dan 3 dengan jenjang waktu 3 hari 3 hari.

“Kita juga melanjutkan dengan surat peringatan 1 jenjang waktu 7 hari surat peringatan 2 jangka watu 3 hari dan surat peringatan 3 kemarin satu hari dengan jumlah bangunan sisa 98,” jelasnya.

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/28/mau-bebas-denda-pajak-kendaraan-yuk-ikutin-program-pemutihan/

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/28/asyik-car-free-day-jalur-protokol-dibuka-lagi/

BACA JUGA : https://www.faktajabar.co.id/2022/06/27/mobil-pengangkut-6-koper-duit-terjun-ke-irigasi-citarum/

Dari 98 bangunan ini banyak yang memperlihatkan sertifikat kepemilikan yang itu tidak kami bongkar, ada juga yang memiliki SPLP dari PJT 2 dan surat PJU dari Binamarga.

“Personil yang di libatkan hari ini yaitu Satpol PP Kabupaten Karawang berjumlah 100 orang ditambah Satpol PP Karawang Barat , Karawang Timur dan Unsur TNI POLRI dan Dishub dari pendukung sendiri dari Dinas Kebersihan, PUPR yang menurunkan alat beratnya 2 unit excavator dan dari PLN,” terangnya.

Diharapkan dalam kegiatan ini berjalan dengan lancar dan kondusif agar tercapai tujuannya, Satu tidak terjadi lagi kemacetan dengan adanya penjualan pasir.

“Banyaknya warung-warung kan banyak yang berhenti kendaraan itu memicu kemacetan juga dan semoga tidak ada kesemrawutan lagi sepanjang ruas jalan ini,” pungkasnya.(red)

Kontributor : aip
Editor : ochim alazis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

KPU Pastikan Keamanan TPS  Hingga Proses Distribusi Logistik

Karawang – Pemerintah Daerah Karawang mengadakan Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pilkada ...