Milad ke-11 Tahun Yayasan Putra Karawang Digelar secara Sederhana

Karawang – Berbeda dengan perayaan-perayaan ulang tahun sebelumnya. Kali ini Yayasan Putra Karawang merayakan ulang tahunnya yang ke-11 tahun pada 17 Februari 20202 dengan cara yang berbeda. Yakni dengan berkeliling menemui anak-anak yatim binaannya. Para orang tua dhuafa dan eks WBP yang selama ini mereka bimbing secara door to door.

Demikian diungkapkan Ketua Umum Yayasan Putra Karawang H.Mhaar Kurnia kepada wartawan, Jumat (17/2/2022).

“Ini sengaja kami selenggarakan seperti ini ,tidak ada seremonial ataupun potong tumpeng segala. Tujuannya agar kita benar-benar dekat dengan mereka ,dan benar -benar melayani,” katanya.

Seperti diketahui masyarakat umum ,Yayasan Putra Karawang berkiprah di Kabupaten Karawang sudah tidak diragukan lagi keberadaannya. Dalam peran-peran sosial, kemanusiaan dan pembinaan masyarakat seperti pembinaan dan pemeliharaan anak-anak yatim piatu, fakir miskin, kaum dhuafa, pembinaan narapidana ,pengangguran ,dan banyak lagi karya-karya lainnya, baik yang tersimpan ragi di rekam digital maupun yang tidak.

” Namun lembaga ini sangat diperhitungkan keberadaannya di semua kalangan khususnya di kabupaten Karawang.
Baik oleh pemerintah daerah,masyarakat secara umum lembaga yang didirikan dan terlahir atas dasar kepedulian dan aksi nyata ini ,dengan prinsip gotong royong ini, mampu bertahan tanpa bantuan pemerintah, tanpa agen-agen ,tanpa kotak amal dan tanpa ngencleng kesana -kemari
Lembaga ini berdiri atas dasar kreatifitas usaha ,dan dukungan rekan-rekan terdekat ,yang ada dalam lingkaran yayasan putra Karawang ,yang diberi nama Putra Karawang Grup,” katanya.

Harapan kedepan, lanjut Kang Mahar , lembaga ini mampu melahirkan kader-kader terbaik untuk bangsa ini. Terus dapat memberikan kontribusi, baik dalam bentuk pemikiran, gagasan, tulisan bahkan eksekutor-eksekutor handal yang menjadi generasi penerus bangsa.

“Yang benar-benar amanah dan mampu membawa nasib bangsa ini. Khususnya masyarakat Karawang yang lebih baik,” pungkasnya.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Blusukan ke Tempat Bencana Alam di Tegalwaru, Bunda Wardah Salurkan Bantuan untuk Masyarakat

Karawang – Bencana alam menimpa masyarakat di Karawang. Tepatnya di ...