Karawang – Wakil Ketua lll DPRD Kabupaten Karawang Anggi Rostiana Tarmadi berkunjung ke Kampung Caplek, Desa Karangsinom, Kecamatan Tirtamulya. Kegiatan tersebut sebagai tindak lanjut dari aduan masyarakat terkait jalan rusak yang jadi sorotan di media sosial.
Dalam kesempatan Anggi menyampaikan, ia selaku dewan di dapil V selalu memprioritaskan pembangunan di wilayahnya, bahkan selalu mengakomodir setiap pengajuan dari masyarakat.
”Seingat Anggi secara pribadi selama masa kampanye tidak pernah janji atau janji muluk-muluk ke masyarakat, tetapi setiap ada aduan dari masyarakat selama ini yah Alhamdulillah diakomodir,” ungkapnya.
Ia mengatakan, untuk pengajuan di dapil V ada beberapa titik yang jadi skala prioritas, diantaranya di Kecamatan Tirtamulya dan salah satunya di Desa Karangsinom.
”Tiga titik untuk peningkatan jalan, empat Rulahu, untuk Turap dan Normalisasi, untuk jumlahnya nanti kita lihat datanya, Insya Allah masuk di Anggaran murni di tahun 2022,″ Jelas Anggi.
“Terkait Pengajuan di Dapil V ini ada 9 Dewan, salahsatunya Ketua DPRD Kabupaten Karawang, nanti kita komunikasi bareng-bareng untuk membangun khususnya di Dapil V, bukan cuma Anggi sendiri,” tuturnya.
Lebih lanjut Anggi juga mengatakan, soal Sekolah rusak yang ada di Kabupaten Karawang menjadi fokus di DPRD bersama Pemerintah Daerah Karawang.
”Sebanyak kurang lebih 1000 sekolah rusak, dan diantaranya untuk yang paling banyak khususnya di Dapil V ada di Kecamatan Tirtamulya,” ujarnya.
Dikesempatan yang sama,Ahmad ludin Ketua Karang Taruna Desa Karangsinom mengapresiasi responsip dari Dewan Anggi yang langsung meninjau kelokasi setelah viral di media sosial terkait jalan rusak.
”Saya apresiasi responnya salahsatu dewan di Dapil V yaitu dewan Anggi mendengar aduan masyarakat, sebelumnya kami bersama masyarakat mengerjakan pengurukan sirtunya, dan sekarang pengajuannya kami meminta kepada ibu Dewan beserta Dewan yang ada di Dapil V,” pungkasnya.(red)