Karawang – Jelang pelaksanaan Pekan Olahrga Nasional (PON XX 2021) yang dilaksanakan di Papua, divisi Mobile Legend Jawa Barat berhasil meloloskan salah satu wakilnya yang berasal dari Karawang.
Setelah melaksanakan beberapa tahapan seleksi mulai dari tingkat Kabupaten sampai ketingkat Provinsi, tim Mobile Legend Esi Karawang berhak mewakili Esi Jawa Barat melaju ke Pon XX 2021 mengalahkan tim dari Provinsi Gorontalo, D.I Yogyakarta dan Sumatra Barat
“Alhamdulillah Tim Esi Karawang yang mewakili Esi Jawa barat bisa menang dan lolos ke PON XX 2021 Papua, Ini suatu kebanggaan bagi Karawang. Insyallah pertarungan akan dilaksanakan kembali 22 – September 2021 di Papua . Kami memohon doa dan dukungan kepada masyarakat Jawa Barat Khususnya masyarakat Karawang agar bisa meraih mendali emas,” kata Ahmad ZulFikar, Ketua Esi Karawang.
Sementara itu Taufik Riady atlet Esi Karawang mengatakan, sebagai warga asli Karawang sungguh tak terduka dan merasa bangga bisa mewakili Jawa Barat di konstenstasi Pekan Olahraga Nasional.
“Kami yakin optimis menjadi Juara pada PON XX 2021 dan Pulang membawa mendali sebagai kado terindah buat Ulang tahun Karawang ke 388,” ujarnya.
Dalam Surat Keputusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat no 67 tahun 2021 menetapkan bahwa E-sports di bawah organisasi PB E-Sports Indonesia (ESI) menjadi Cabang Olahraga eksibisi Pekan Olahraga Nasional XX tahun 2021 di Papua.(red)