Forum Sekda Wadah Partisipasi Merumuskan Kebijakan Nasional

Fakta Jabar.co.id – Sekda Kabupaten Karawang, H. Acep Jamhuri menghadiri rapat persiapan Forum Sekretaris Daerah seluruh Indonesia Komisariat Wilayah (Foresdasi Komwil) Provinsi Jawa Barat, Rabu (14/4/2021) pagi di ruang rapat Sekda Provinsi Jawa Barat di Gedung Sate, Bandung.

Rapat ini merupakan tindak lanjut atas agenda Forsesdasi pada Januari 2021 lalu yang rencana utamanya untuk melantik kepengurusan baru dengan Ketua terpilih, H. Acep Jamhuri.

Rapat dipimpin langsung oleh Sekda Provinsi Jabar, Setiawan Wangsaatmaja. Hadir juga dalam rapat tersebut Sekda Majalengka, Sekda Cirebon dan Sekda Sumedang.

Sekda Jabar mengatakan selain acara pelantikan, sejumlah agenda dibahas dalam rapat tersebut antara lain soal penyederhanaan birokrasi, rotasi mutasi pejabat dengan aturan baru.

“Ini yang nanti akan dibahas dan disosialisasikan pada pertemuan Forsesdasi mendatang,” kata Sekda Jabar saat diwawancarai.

Senada, Sekda Acep menyampaikan bahwa agenda Forsesdasi menjadi wadah partisipasi guna merumuskan berbagai kebijakan Nasional terkait dengan Pemerintahan Daerah sekaligus memberikan ide dan solusi dalam pelayanan pada masyarakat di Prov. Jabar.

Selain itu, kata Sekda, akan menjadi ajang sharing replikasi model pada pemerintah Kabupaten atau kota masing masing. Yang memiliki konsep bagus, bisa di sharing dan diduplikasi.

“Forsesdasi ini digelar sebagai wadah untuk meningkatkan koordinasi dan komunikasi antar para Sekretaris Daerah di Jabar,” kata Sekda Acep.

“Kami akan berupaya menyamakan persepsi tentang bagaimana soal isu strategis nasional seperti penyederhanaan birokrasi,” ucap Sekda Acep. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Masa Tenang, Panwascam Telukjambe Tegaskan APK Harus Bersih !

Karawang –  Masa tenang sudah memasuki hari kedua. Namun, masih ...