PKBM Assolahiyah Kembangkan Kreatifitas Ditengah Covid-19

Karawang – Dinas Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karawang melalui Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Assolahiyah Desa Pasirjaya Kecamatan Cilamaya Kulon terus mengembangkan kreatifitasnya untuk masyarakat Karawang.

Ketua Yayasan Assolahiyah, Heru Saleh,.SPd., MPd mengatakan, pendidikan di PKBM terus dikembangkan. Baik pendidikan akademik mau pun non akademik.

“Untuk pembelajaran kita masih melalui online, baik paket A B atau paket C,” kata Heru.

Ia mengatakan, pendidikan non pendidikan pelatihan menjait masih dilangsungkan. Bahkan pihaknya lagi produksi masker. Pasalnya pemesan cukup signifkan.

“PKBM itu ada kegiatan belajar dan ada juga pelatihan-pelatihan. Salah satunya pelatihan menjait. Alhamdulillah, alumni PKBM Assolahiyah bisa diberdayakan menjait. Orderan masker cukup signifikan,” katanya.

Selain itu, sekolah alam pun dilaksanakan. Pasalnya sekolah alam belajar bertanaman sayuran, tanaman dan sebagainya.

“Kita juga belajar bertanaman untuk sekolah alam,” jelasnya.

Belum lagi pengolahan limbah, kata Heru, barang-barang bekas diolah menjadi bahan bisa digunakan.

“Kita lakuka pembelajaran kreatifitas tersebut,” kata Heru.

Pihaknya juga berterimakasih kepada Pemkab Karawang atas dukungan untuk PKBM melaui program Karawang Cerdas. “Program Karawang Cerdas sangat membantu,” pungkasnya.(cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Masa Tenang, Panwascam Telukjambe Tegaskan APK Harus Bersih !

Karawang –  Masa tenang sudah memasuki hari kedua. Namun, masih ...