Touring Hingga Tersesat Keseruan Universary Chapter Tango Karawang

KARAWANG – Keseruan perayaan Aniversary ke-6 Tahun comunitas Chapter Tango Karawang menggoreskan sejarah baru bagi anggotanya. Terlebih saat melangsungkan touring bersama ke wilayah ujung aspal Wanayasa, Kabupaten Purwakarta pada Minggu (1/3/2020)

Semua anggota menelusuri lokasi hingga tersesat. Namun hal demikian bukan suatu yang membuat anggota panik, justru menimbulkan suatu keseruan dan kemeriahan.

Salah jalan yang di kemandoi ketua pelaksana Om Yanta.

“Tersesat hal biasa bagi kami. Membuat suasana jadi tambah meriah dan seru,” kata Ketua Pelaksana Universary, Yanta menyebutkan karena rasa kebersaamaan yang menjadi semangat dalam merajut rasa kekeluargaan dan solidaritas tinggi di komunitas DAI Chapter Karawang.

Sementara Ketua Chapter Tango Karawang, Azis mengaku tidak terasa jika usia comunitas ini sudah bertambah. Eksistensi Chapter Tango Karawang telah merajut sebuah kebersamaan dan keindahan dengan mengadakan touring bersama.

“Rasa bersyukur kami kehadirat Alloh yang maha kuasa. Dengan harapan kedepan kebersaamaan akan selalu terangkai indah,” harapnya.

Tak jauh beda disampaikan salah seorang anggotanya, Ahmad Kosin. Pihaknya mengaku bangga atas kebersamaan yang terjalin.

“Kami ikut bahagia adanya acara ini. Sederhana tapi luar biasa. Semoga di agenda agenda berikutnya kian solid kian kompak. Kami merasa senang dan bahagia bisa mengenal om-om senior di Chapter Tanggo Karawang. Bravo DAI chapter Tanggo Karawang,” pungkas Kosin yang berprofesi guru.(cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

 Perayaan Hari Kesehatan Nasional di Karawang

KARAWANG – Masyarakat perlahan diajak untuk mulai menerapkan hidup sehat. ...