KARAWANG – Setelah mendapat restu dari Politisi Senior asal Partai Gerindra Karawang, Ade Swara yang juga sebagai orangtua kandung, Gina Swara akhirnya mengikuti penjaringan Calon Bupati Karawang melalui Badan Pemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Bappda) DPC Partai Gerindra, Jumat (15/11).
“Alhamdulillah Ayah (Ade Swara) dan Ibu (Nur Latifah) sudah merestui, jadi Saya ikut penjaringan ini,” ungkap Gina Swara kepada Fakta Jabar, Jumat (15/11).
Gina mengatakan, setelah mendaftar penjaringan tersebut ia akan mengikuti dan menyerahkan sepenuhnya mekanisme yang ada di Partai Gerindra. Termasuk pilihan dengan Partai Politik mana Gerindra akan berkoalisi, jika nantinya ia ditunjuk oleh DPP Partai Gerindra.
“Meski sudah mendapat restu politik dari Orangtua, tidak sertamerta koalisi Partai Politik juga ditentukan. Tentu tetap menunggu keputusan DPP Partai Gerindra,” jelasnya.
Gina menambahkan, perihal komunikasi politik, ia katakan selama ini sudah dilakukan dengan beberapa Partai Politik, namun semua masih dalam tahap penjajakan. Disinggung kesiapannya ketika harus bersaing atau bersanding dengan Bakal Calon Incumbent, Politisi Muda yang saat ini menjadi salah satu Pengurus di DPD Partai Gerindra Jawa Barat itu menyerahkan semua keputusannya ke DPP Partai Gerindra. “Belum tahu, bagaimana DPP Partai Gerindra saja nanti,” tandasnya.
Sementara, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Karawang, Ajang Sopandi yang juga ikut mendaftar penjaringan bersama Gina Swara itu mengatakan, bahwa kehadirannya tidak hanya mendampingi Gina Swara tetapi juga ikut mengambil formulir pendaftaran sekaligus menyerahkan secara bersamaan. “Ini bentuk keseriusan, Saya ikut mendaftar sebagai Calon Wakil Bupati Karawang. Kalau tidak serius, tidak mungkin Saya mendampingi Gina Swara yang mendaftar Calon Bupati Karawang,” pungkasnya. (lil)