Tim Pengumpulan Data Persepsi dan Observasi ITK di Lingkungan Polri Lakukan Penilaian Kinerja Polres Karawang

KARAWANG – Tim Pengumpulan Data Persepsi dan Observasi Indeks Tata Kelola (ITK) di Lingkungan Polri Tahun 2019 melakukan penilaian terhadap kinerja Polres Karawang, di Aula Mapolres Karawang, Senin (15/07/2019).

Penilaian tersebut bertujuan untuk mereformasi birokrasi di internal Polri diseluruh Polda dan Polres di tanah air, sehingga menciptakan Polri yang profesional, transparan, akuntabel dalam memberikan yang terbaik sebagai pelayan dan penegak hukum.

Kegiatan Observasi Indeks Tata Kepolisian tersebut dari Mabes Polri diikuti unsur Internal Personil Polres Karawang dan unsur Eksternal yang dihadiri Dari Mabes Polri AKBP Andy Kemala, S.I.K. Herry Sulistio JNS, S.E, M.S.E Dari Polda Jabar. Kompol Murni, S.E dan Bripda Jalal Z.

Sejumlah rangkaian kegiatan yang dilakukan tim tersebut yakni, pengecekan dan penilaian pelayanan SKCK, pengisian kuisioner responden external, pengecekan dan penilaian pelayanan publik Polres Karawang.(rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

KPU Pastikan Keamanan TPS  Hingga Proses Distribusi Logistik

Karawang – Pemerintah Daerah Karawang mengadakan Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pilkada ...