Gempa Cilacap Terasa Hingga ke Garut

GARUT – Gempa dikedalaman 10 km di Barat Daya Kabupaten Cilacap getarannya dirasakan sebagian warga Kabupaten Garut.

Gerakan gempa yang berlngsung kurang lebih 5 detik pukul 16.32 sore ini sempat membuat warga panik dan membuat sejumlah warga keluar rumah.

Seperti dirasakan Arif warga yang tengah berada di Dusn Cikaso Kecamatan Pasirwangi. Arif menuturkan guncangan gempa cukup kuat sampai membuat perabot rumah bergoyang.

“Lampu gantung, dan perabot dalam rumah bergoyang. Orang disini bilang itu lini,” katanya.

Hingga pukul 17.00 wib, warga masih mengaku khawatir terjadi gempa susulan. Namun aktivitas warga masih berlangsung normal seperti biasa. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

KPU Pastikan Keamanan TPS  Hingga Proses Distribusi Logistik

Karawang – Pemerintah Daerah Karawang mengadakan Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pilkada ...