Di Subang, 7 Petugas KPPS Meninggal Dunia

SUBANG – Petugas penyelenggara Pemilu 2019 di Kabupaten Subang Jawa Barat yang gugur saat bertugas, Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Subang Jawa Barat melaporkan selama tahapan Pemilu Serentak 2019 tercatat sebanyak 7 orang jajarannya meninggal dunia.

Seperti yang Dikatakan oleh Komisioner Divisi Data dan Informasi KPU Kabupaten Subang, Abdul Muhyi, mereka yang meninggal tersebut dari berbagai tingkatan dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara sampai Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). “Mereka (yang meninggal dunia) terjadi baik sebelum maupun sesudah pemungutan suara,” ujarnya kepada wartawan, Rabu malam (24/4/2019).

Kemudian kata Abdul Muhyi, pihaknya juga mendapatkan laporan bahwa sedikitnya 12 orang lainnya mengalami sakit dan dirawat dengan berbagai sebab‎. “Kita juga mendapatkan laporan ada yang mengalami sakit dan dirawat. Kami terus mendata mereka yang sakit maupun yang dirawat untuk dilaporkan kepada KPU Provinsi (Jawa Barat). Sehubungan ada rencana pihak Pemerintah akan memberikan santunan baik yang meninggal dunia maupun sakit,” tuturnya.

Sementar pihak KPU Kabupaten Subang juga telah bertakziyah kepada keluarga yang meninggal dan menjenguk yang sakit.

“Diantaranya kita bersama anggota KPU Provinsi (Jawa Barat) telah menjenguk salah satu jajaran kami Anggota PPK Subang yang dirawat di RSUD Subang dan melihat kondisinya berikut memberikan santunan,” katanya.

menindaklanjuti hal ini kemudian KPU telah berkoordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan untuk memeriksa personil yang terlibat dalam proses tahapan Pemilu Serentak 2019.

Selain jajaran KPU Kabupaten Subang sebelumnya Bawaslu Kabupaten Subang melaporkan sebanyak 2 orang Petugas Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) meninggal dunia dikarena diduga kelelahan dan mengalami kecelakaan.

Berikut nama-nama penyelenggara pemilu 2019 yang meninggal dunia:

KPU KABUPATEN SUBANG

  1. Indra Gumilang Ketua PPK Subang.
  2. Edi Junaedi PPS Desa Lengkongjaya Pamanukan.
  3. Saepudin ODP PPS Desa Sumbersari Pagaden.
  4. Ade Sujono Ketua PPS Rancasari Pamanukan.
  5. Apip KPPS 7 Desa Cibeusi Ciater.
  6. Aja Pamsung Desa Cisaat.
  7. Raskim Pamsung TPS 3 Desa Kalijati Timur.

BAWASLU KABUPATEN SUBANG

  1. Ayu Widia Wati, Pengaws TPS 11 Dusun Depong RT 015 RW 006 Desa Parigi Mulya, Kecamatan Cipunagara, Subang, meninggal dunia diudga karena kelelahan.
  2. Iip Saepudin, Pengawas TPS Desa 16 Kampung Legok Nangka RT. 020 RW. 005 Pakuhaji, Kecamatan Cisalak, Subang meninggal dunia diudga karena kecelakaan.(mai)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

KPU Pastikan Keamanan TPS  Hingga Proses Distribusi Logistik

Karawang – Pemerintah Daerah Karawang mengadakan Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pilkada ...