Ma’ruf Target Menang 70 Persen di Jabar

FAKTAJABAR.CO.ID – Pertemuan Cawapres Ma’ruf Amin bersama Gubernur Jabar Ridwan Kamil tak berlangsung lama. Hanya sekitar 15 menit. Pertemuan dilakukan di rumah Situbondo, Jakarta

Ma’ruf mengatakan, tidak ada pembicaraan khusus dengan Dewan Pengarah Tim Kampanye Daerah Jokowi-Ma’ruf di Jabar itu. “Saya kira hari ini sudah jelas. Kang Emil silahturahim ke saya sebagai orangtua. Dan selalu bertemu saya. Dan ini sudah agak lama. Pas ke Jakarta, jadi minta silaturahim ke sini,” ucap Ma’ruf di kediamannya, Jakarta, Selasa (12/2), seperti dilansir merdeka.com.

Dia menuturkan, tak ada pembahasan soal Pilpres. Namun, dirinya mantap bahwa di Jabar akan menang dan meraih 70 persen suara. “Tentu kalau anak hajat, orangtua bantuin. Kalau orangtua hajat, anak ikut bantuin. Begitu-begitu aja. Ya yakin (Jabar diraih). Targetnya, kalau bisa ya 70 (persen),” ungkap Ma’ruf.

Saat dikonfirmasi ke Kang Emil, dia hanya tersenyum, sembari mengatakan. “Saya no comment. Pokoknya saya ke sini, on the way pulang, mau bersilahturahmi, rindu, kangen, lama enggak bertemu, minta didoakan, udah deh,” kata Kang Emil.

Emil mengatakan, kedatangannya ke Ma’ruf hanya dalam rangka mampir. Sebab, dia sedang ada tugas kedinasan sebagai gubernur Jabar. Selain silaturahmi, ia juga mengaku meminta doa kepada Ma’ruf Amin. Karena sebelum maju sebagai Cawapres, ia sudah sering mendoakan Jawa Barat. Terlebih, ia banyak jaringan pesantren Ma’ruf di Jawa Barat.

“Beliau dulu sebelum maju juga sering mendoakan Jawa Barat ya karena family dan pesantren-pesantren juga banyak yang dalam jaringan beliau dan saya mendoakan mudah-mudahan niat-niat yang baik sedang di ikhtiarkan Allah kabulkan itu aja sebenarnya poinnya, enggak banyak yang lainnya,” ujarnya.

Ia pun mengaku, kehadiran dirinya ke rumah Ma’ruf Amin bukan sebagai Gubernur Jawa Barat dan Dewan Pengarah Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-Ma’ruf, melainkan sebagai individu saja. “Enggak ada ya (sebagai gubernur dan TKD), sebagai individu saja, enggak ada urusan dengan kedinasan,” tegasnya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

bank bjb Hadirkan Program Amazing SurePrize, Tempatkan Dana Bisa Dapat Hadiah  Cashback Hingga Kendaraan Bermotor

Faktajabar.co.id–  bank bjb terus menghadirkan inovasi dan program yang memudahkan ...