Rumah Pangan Santri Solusi Pemberdayaan Ekonomi Umat

KARAWANG – Kehadiran Rumah Pangan Santri dapat menjadi solusi pemberdayaan ekonomi umat. Program Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Perum Bulog) pusat itu, saat ini telah hadir di Kabupaten Karawang. Aktor utama Rumah Pangan Santri sendiri adalah Pesantren, yang kemudian dibantu oleh peran warung-warung binaan sehingga mata rantai distribusi pangan bisa diperpendek di sekitar Pesantren.

Kepala Sub Divisi Regional Perum Bulog Karawang, Sulais mengatakan, sebenarnya program ini hampir sama dengan Rumah Pangan Kita, hanya saja Rumah Pangan Santri itu melibatkan Pesantren dalam pendistribusiannya. Tujuan pun sama, yaitu stabilisasi harga pangan nasional, ketersediaan dan keterjangkauan pasokan pangan, serta meningkatkan ekonomi masyarakat di wilayah sekitar Pesantren.

“Saat ini program Rumah Pangan Santri sudah mulai berjalan dibeberapa pesantren, salah satunya adalah Pondok Pesantren Al – Mukmin, Teluk Jambe, yang dikelola oleh koperasi pesantren itu sendiri,” ujarnya kepada Fakta Jabar, Senin (29/10).

Meski baru tahap uji coba dan belum menggunakan system aplikasi online Sulais berharap, kedepan program ini bisa berjalan dengan baik dan mampu dilakukan merata di seluruh Pesantren yang ada di Kabupaten Karawang. “Sementara ini, untuk bahan pokok yang dipasarkan diantaranya adalah Beras, Terigu, Minyak Goreng, Gula Pasir dan Daging,” pungkasnya. (lil)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA – Dalam dunia investasi, terdapat berbagai peluang menarik untuk ...