KARAWANG – Ratusan pendekar silat yang tergabung dalam organisasi Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat Madiun Cabang Kabupaten Karawang banjiri halaman Kantor Kecamatan Klari pada Minggu 22 Juli 2018.
Berkumpulnya pemdekar silat itu tiada lain untuk halal bi halal temu Kadang Warga PSHT se-kab. Karawang.
Doni Subiantoro, ST.,MM mengatakan, acara tersebur dihadiri oleh pengurus cabang, sesepuh, serta seluruh anggota PSHT baik dari tingkat ranting (kecamatan) maupun rayon (desa) se kab. Karawang.
“Turut hadir pula perwakilan anggota psht dari cabang kabupaten sekitar, yakni Bekasi, Purwakarta,Subang dan Bandung. Secara keseluruhan jumlah yang hadir kurang lebih 500 orang,” kata Ketua Pelaksana.
Selain ajang silaturahmi untuk meningkatkan tali persaudaraan, lanjut Doni, acara tersebut juga sebagai ajang meningkatkan seni budaya bangsa.
“Kegiatan ini dimeriahkan oleh tampilan atraksi seni jurus dan demonstrasi oleh siswa maupun pelatih,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, tak lupa ketua cabang PSHT Karawang, Mas Jaini menghimbau agar warga PSHT kembali mengamalkan ajaran murni PSHT yakni mendidik manusia berbudi luhur tahu benar dan salah.
“Selalu menjaga kekompakan/kebersamaan, salah satunya diwujudkan dengan bersama sama membantu terselenggaranya acara tersebut,” pungkasnya.(cim)